Jakarta,HanTer - Bareskrim Polri saat ini tengah menyelidiki dua kasus korupsi besar. Menurut Kabareskrim Komjen Pol Budi Waseso, penyelidikan tersebut dilakukan dalam beberapa bulan terakhir ini.
"Inilah yang tidak pernah ditanyakan oleh media bahwa Bareskrim sedang mengusut kasus besar. Ada dua kasus yang sedang kami selidiki," kata Budi menjawab Harian Terbit, Rabu (25/2/2015).
Dikatakannya, dua kasus ini hampir dipastikan selesai dalam beberapa hari nanti. "Jika sudah final, maka kami akan umumkan kasus,kronologi dan tersangkanya," tuturnya.
"Masih penyelidikan. Kalau diungkap sekarang, bisa kabur tersangkanya dan barang bukti dihilangkan."
Meski demikian, dirinya belum memberikan informasi secara detail kasus tersebut. "Nanti saja ya, biar surprise. Kami upayakan pengumpulan bukti-buk ti dan keterangan saksi mencukupi. Biar tidak disangka kriminalisasi," pungkasnya.
Sementara itu, Kadivhumas Mabes Polri Irjen Pol Ronny F. Sompie membenarkan apa yang disampaikan Budi."Kabareskrim sedang memimpin upaya untuk mengungkap dua kasus korupsi besar," tutur Ronny F. Sompie kepada Harian Terbit di Jakarta, Rabu (25/2/2015).
Pihaknya berjanji kasus ini bakal segera diungkap ke publik. "Mudah-mudahan dalam dua minggu kedepan bisa segera dirilis ke publik," ujarnya.
Ia berharap pengungkapan dua kasus tersebut bisa mengembalikan kepercayaan publik yang cenderung negatif terhadap Polri akhir-akhir ini.
Dikatakannya, pengungkapan kasus ini sebagai bukti bahwa kinerja Bareskrim tetap baik di tengah-tengah adanya polemik KPK-Polri. "Jangan terpengaruh dengan opini yang menyerang Bareskrim. Mungkin ada rasa ketakutan dari pihak yang mengetahui Bareskrim sedang menyelidiki," tukasnya.
Menurut dia, pengungkapan kasus ini jauh lebih besar daripada beberapa kasus terkait pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang kini menjadi sorotan media. "Memang faktanya demikian. Kami masih mengumpulkan barang bukti. Kami akan profesional dalam tangani kasus ini," ucapnya.
Menyikapi hal tersebut, Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia Boyamin Saiman meminta Polri transparan dalam mengungkap dua kasus yang masih misteri tersebut. "Ya harus diinformasikan kepada publik secara transparan. Dan saya harap Polri menepati janjinya untuk mengungkap kasus tersebut," kata Boyamin.
Disamping itu, ia berpendapat, tak seharusnya pihak Polri membanding-bandingkan penanganan kasus tersebut dengan KPK. "Hal itu kan menjadi bukti masih ada dendam kesumat antara Polri dan KPK," cetusnya.
Ia berharap, masyarakat bisa mengawal penanganan kasus tersebut. "Jangan sampai ketika sudah berjanji mengungkap k
(ruli)
http://ift.tt/1A6608z
MAU SAINGAN SAMA KPK NIH ??
Link: http://adf.ly/1461TA BARESKRIM POLRI Tengah Usut Dua Kasus Besar

Put the internet to work for you.
0 komentar:
Posting Komentar